Spesifikasi teknis yang ditawarkan oleh Coolpix S9700 nyaris serupa dengan seri S9600 dengan mengandalkan sensor berteknologi CMOS dengan resolusi 16 megapiksel berukuran 1/2.3 inci. Sensor ini memiliki kemampuan yang cukup baik dalam menangkap cahaya, sehingga tak masalah jika digunakan memotret di tempat gelap. Sektor lensa, kamera kelas menengah ini dibekali dengan Nikorr Glass Lens dengan kemampuan zoom yang tinggi. Sebuah LCD berukuran 3 inci resolusi 460k dots juga disematkan pada kamera ini.
Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh kamera Coolpix S9700 dibandingkan seri S9600 adalah ketersediaan mode manual yang memungkinkan pengguna menyesuaikan sendiri pengaturan teknis, seperti shutter speed, fokus, white balance, dan banyak lagi. Kamera ini juga mampu merekam video berkualitas dengan resolusi HD 1080p dengan kecepatan 30 frame per detik.
Harga Nikon Coolpix S9700
Harga yang ditawarkan oleh kamera Coolpix S9700 besutan Nikon ini tak jauh berbeda dengan seri S9600, yakni $299 atau sekitar Rp 3,8 juta. Kamera saku Nikon ini patut dipertimbangkan jika membutuhkan kemampuan zoom tinggi.
Spesifikasi Nikon Coolpix S9700
• Type: Kamera Kompak Digital
• Sensor 16 megapiksel, CMOS Berukuran 1/2.3 inci, resolusi 4608 x 3456 piksel
• Lensa Nikorr Glass Lens dengan 30x optical zoom, focal length 4.5-135.0mm, aperture f/3.7-6.4
• Layar 3 inci berteknologi OLED LCD dilapisi anti-refleksi, 460k dots, 5 tingkat kecerahan
• Baterai Lithium Ion
• Memori internal 59MB, tersedia slot SD card
• Dimensi 4.3 in. (109.6 mm) x 2.5 in. (63.5 mm) x 1.4 in. (34.5 mm)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar