12/15/2014

Spesifikasi Harga Kamera DSLR Nikon D800E Terbaru

Harga Kamera DSLR Nikon D800E
Nikon D800E merupakan kamera DSLR full-frame dari Nikon yang membidik kelas profesional. Boleh dibilang kamera Nikon ini adalah kembaran dari D800 yang juga diluncurkan pada saat bersamaan. D800E dibekali sensor full frame Nikon FX-format CMOS yang memiliki resolusi tinggi sehingga mampu menghasilkan gambar yang sangat jernih dan detail. Kamera DSLR Nikon D800E memiliki spesifikasi lengkap sebagaimana yang dibutuhkan para fotografer profesional.

Nikon D800E hadir dengan sensor CMOS full frame (35.9 x 24 mm, atau sama dengan ukuran frame film 135) dengan resolusi 36.8 megapiksel. Pada pengolah gambar kamera ini mengandalkan prosesor Nikon EXPEED 3. Tingkat ISO berada pada rentang 100-6400 dan bisa di tingkatkan hingga ISO 25600 atau 2 EV. D800E juga memiliki Sistem autofocus dengan 51 titik focus termasuk beberapa titik focus utama yang bisa disesuaikan. Spesifikasi lengkap Nikon D800E bisa dilihat pada tabel dibawah.

Spesifikasi Nikon D800E

TipeNikon D800E
Ukuran (L x W x H cm)14.48 x 12.19 x 8.13 cm
Berat (kg)0.5
Ukuran Layar (in)3.2
Resolusi Layar921000 dot
Tipe LayarTFT LCD
Megapiksel36.3
FiturHD Recording|Eye-level pentaprism single-lens reflex viewfinder
Input3.5mm jack|USB
OutputComponent Video|Composite Video|USB 3.0 Micro-B|HDMI
USB PortYa
HDMI PortYa
Tipe BateraiLi-Ion
Format FotoJPEG,NEF,TIFF
Ukuran File Foto7360×4912
Format VideoMOV
Video HDYa
Resolusi Video1920×1080
ISO Range100-6400
Range Shutter Speed1/8000-30 detik
Built in FlashYa
Tipe Memory CardCF/SD/SDHC/SDXC

Harga Nikon D800E

Harga Kamera DSLR Nikon D800E berkisar Rp 29.000.000; sampai Rp 30.000.000;. Harga Kamera Nikon ini memang cukup mahal, namun bagi Anda yang menginginkan kualitas fotografi terbaik saya yakin tidak akan berkeberatan mengingat spesifikasi yang ditawarkan sangat lengkap dengan berbagai fitur canggih.

Diulas oleh: Harga Kamera Nikon
Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar